Trending

Kejuaraan Popda 2018: Atlet Tinju Sinjai Raih 1 Perak dan 1 Perunggu

MC-SINJAI, Atlet tinju Kabupaten Sinjai yang berlaga dalam kejuaraan Pekan Olahraga antar Pelajar (Popda) Tingkat Sulsel 2018 behasil meraih satu medali perak dan satu medali perunggu.

Raihan medali perak dipersembahkan oleh Rahmat siswa MAN 1 Sinjai yang turun di Kelas 42 Kg harus takluk dibabak final setelah dilkalahkan oleh Arung dari Kabupaten Luwu Timur, Sabtu (9/9/18) du GOR Sudiang Makassar.

Sementara medali perunggu diraih siswa MAN 1 Sinjai Musran Muhdar yang turun di kelas 56 Kg setelah dikalahkan oleh Oku dari Kabupaten Takalar dibabak semifinal.

Pelatih Tinju sekaligus Ketua Harian Pertina Sinjai A. Mursalim merasa bangga dengan prestasi atlet tinju Sinjai meski sarana fasilitas latihan belum ada.

"Prestasi ini karena semangat para atlet kita yang tinggi meski hanya beberapa kali latihan sebelum mengikuti kejuaraan ini," tandasnya.

Ia mengucapkan terima kasih kepada Pemkab Sinjai, KONI serta beberapa pihak sponsor yang memberikan dukungan kepada atlet tim Sinjai.

"Saya sebagai pelatih mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah, Bapak Dandim Sinjai, KONI, Bank Sulselbar dan Pegadaian yang telah memberikan dukungan selama ini," ucap Mursalim yang juga Staf Kantor Kelurahan Lamatti Rilau ini.

Sementara itu, Ketua Pertina Sinjai Muh. Arfah merasa bersyukur dan bangga atas prestasi yang diraih oleh atlet tinju Sinjai.

"Ini akan mengawali semangat kita untuk mengangkat olahraga tinju di Sinjai sehingga kembali berjaya di kejuaraan berikutnya," tandasnya.

Sementara dua Cabang Olahraga (Cabor) lainnya yang diikuti atlet Sinjai dalam Popda ini yakni Bola Basket dan Sepak Takraw, gagal meraih medali. (AaNd)

Tidak ada komentar :

Posting Komentar

About

Distributed By My Blogger Themes | Designed By Seo Blogger Templates