Trending

Pemkab Sinjai Gelar Rapat Evaluasi PAD

MC-SINJAI,  Pemerintah Kabupaten Sinjai menggelar rapat evaluasi terkait pengelolaan Pendapatan Asli Daerah (PAD) Sinjai, bertempat di Ruang Kerja Sekertaris Daerah Sinjai, Selasa (16/10/18).

Rapat ini dipimpin oleh Kdpala Badan Pebdapatan Daerah (Bapenda)  Sinjai Lukman Fattah dan dihadiri oleh pimpinan OPD dan staf dari masing-masing perangkat daerah pengelola PAD.

Lukman Fattah mengatakan bahwa hingga akhir September tahun 2018 ini beberapa sektor pajak telah memenuhi target hingga 100 persen namun disisi lain juga masih ada beberapa OPD yabg realisasi PAD masih rendah bahkan dibawah 30 persen. 

"kita ingin melihat sejauh mana laporan realisasi sampai tanggal 30 September, apakah sesuai dengan yang diharapkan dminimal 70% . Alhamdulillah dan hasil rapat evaluasi ini sudah ada yang mendapatkan 100% dan ada juga di bawah 30% dengan alasan bahwa pelaksanaan kegiatan akan dilaksanakan pada bulan Oktober," katanya. 

Salah satu contoh realisasi pajak yang masih rendah yakni pembayaran retribusi menara telekomunikasi yang dikelola oleh Diskominfo Sinjai,  akan tetapi berdasarkan laporan dari pengelola bahwa pembayaran untuk tower akan dilaksanakan pada akhir bulan november. 

Lukman berharap target untuk Pendapatan asli daerah dari tahun ke tahun ada peningkatan yang signifikan karena dasar dari penetapan APBD pokok tahun 2019 berdasarkan APBD perubahan tahun 2018 ini. (AaNd/AK)

Tidak ada komentar :

Posting Komentar

About

Distributed By My Blogger Themes | Designed By Seo Blogger Templates