Trending

Kantor Perpustakaan, Arsip dan Dokumentasi, Gelar Bimtek Bagi Pustakwan

MC_SINJAI. Sebagai upaya untuk penertiban administrasi pengelolaan dan layanan perpustakaan di sekolah, kelurahan dan desa,  Kantor Perpustakaan Arsip dan Dokumntasi Kabupaten Sinjai menggelar bimbingan teknis (bimtek)  perpustakaan bagi pustakawan /pengelola perpustakaan sekolah, desa dan kelurahan se Kabupaten Sinjai.  

Bimtek yang digelar selama dua hari tersebut di buka secara resmi oleh Sekretaris Daerah Sinjai H. Tayyeb A. Mappsere di ruang pertemuan Hotel Srikandi, Senin (25/04).

Kepala Kantor Perpusda Kabupaten Sinjai, Drs. Badjuddin mengungkapkan bahwa bimtek perpustakaan tersebut bertujuan untuk meningkatkan keterampilan para pustakawan/pengelola dan layanan perpustakaan di sekolah, desa dan kelurahan.

“Selain itu, meningkatkan kualitas SDM pengelola perpustakaan sekolah, desa dan kelurahan sebagai tenaga profesional di bidang perpustakaan,” ungkap Bajuddin. 

Sementara itu Sekda Sinjai mengatakan kita selalu membutuhkan informasi dan tidak berhenti untuk belajar, kebutuhan akan informasi meningkat dan pengetahuan akan berkembang seiring berkembangnya kemajuan diseluruh aspek, tanpa dibekali ilmu yang cukup maka dikhawatirkan kita akan ketinggalan. 

"Disinilah peran pustakawan dan pengelola perpusatakan sangat dibutuhkan, perpustakaan salah satu tempat yang aman dan murah untuk mendapatkan informasi yang lengkap" Ujarnya. 

Sekda berharap keberadaan Perpustakaan Desa, kelurahan dan Perpustakaan Sekolah sebagai bagian integral dari upaya mencerdaskan kehidupan masyarakat mampu memenuhi kebutuhan dan tuntutan para pemustaka.

Bimtek tersebut diikuti oleh pustakawan dan pengelolah perpustakaan yang ada di sekolah, desa dan kelurahan yang ada di Kabupaten Sinjai.  (L2)

Tidak ada komentar :

Posting Komentar

About

Distributed By My Blogger Themes | Designed By Seo Blogger Templates