Trending

Puluhan Guru Madrasah Ikut Diklat

MC-SINJAI. Sebanyak 40 guru Madrasah mengikuti Diklat Teknis Substantif Peningkatan Kompetensi Penyusunan Bahan Ajar di Aula Kantor Kementrian Agama Sinjai, Selasa (26/04)

Diklat yang dilaksanakan oleh seksi pendidikan madrasah Kemenag Sinjai  bekerjasama dengan Balai Diklat Keagamaan Makassar ini dibuka secara resmi oleh Kepala kantor Kemenag Sinjai Drs. H. Mudarak Dahlan. 

Dalam Sambutannya, Mudarak dahlan sangat mengapresiasi kegiatan tersebut meski hanya diikuti guru Madrasah, karena diklat tersebut dapat meningkatkan pengetahuan, keterampilan dalam penyusunan bahan ajar para guru. 

“Ini merupakan kesempatan bagi kita menerima ilmu dari widyaswara yang sangat berkompeten, olehnya itu diharapkan agar guru bisa mengikuti dengan serius" Harapnya.

Sementara itu Kepala Seksi Pendidikan Madrasah, Akmaluddin dalam laporannya mengatakan bahwa tujuan diklat ini dititikberatkan pada peningkatkan pengetahuan, keahlian dan keterampilan dalam penyusunan bahan ajar, sehingga guru dapat melaksanakan tugas dan fungsinya  sebagai guru yang profesional. Diklat akan berlangsung selama lima hari hingga tanggal 30 April 2016. (L2)

Tidak ada komentar :

Posting Komentar

About

Distributed By My Blogger Themes | Designed By Seo Blogger Templates