Trending

KODIM 1424 Sinjai Laksanakan Kegiatan Gerakan Nasional Indonesia Bersih

MC-SINJAI,Dalam upaya mewujudkan lingkungan yang bersih Kodim 1424/Sinjai dan masyarakat Kabupaten Sinjai melaksanakan kegiatan Gerakan Nasional Indonesia Bersih, Kegiatan  yang dilaksanakan setiap Semester di berbagai lokasi yang berbeda, Sasaran pembersihan yakni pembersihan kiri kanan jalan sepanjang Jalan Persatuan Raya dengan jarak 1,5 km dan pembersihan Drainase yang tersumbat, personel yang terlibat yakni Polres Sinjai, Satpol PP, RSUD, Kemenag,  Disbunhut Sinjai dan Masyarakat. Selain itu, kegiatan pembersihan lingkungan secara bersama merupakan bentuk pelayanan pemerintahan dan keamanan terhadap masyarakat sekaligus untuk menciptakan hubungan yang sinergis antara aparat terkait dan masyarakat sebagai pelopor kebersihan lingkungan. 

Kegiatan Gerakan Nasional Indonesia Bersih pada hari jumat tgl 13 Mei 2016 di Kecamatan Sinjai Utara Kelurahan Biringere Kabupaten Sinjai. Program Gerakan Nasional Indonesia Bersih. Penerapan kegiatan pembersihan ini tidak hanya di lingkungan Kecamatan saja akan tetapi wajib dilakukan masyarakat di seluruh desa dan dusun di Kabupaten Sinjai.

Diharapkan kegiatan ini berdampak positif kepada masyarakat dalam mewujudkan lingkungan yang bersih dan sehat. lingkungan yang bersih dan sehat menghindarkan  dari serangan berbagai penyakit seperti demam berdarah, muntaber dan lainnya. Ini dapat dicapai apabila tercipta nya suatu lingkungan yang bersih indah dan nyaman,Ungkap Dandim 1424/Sinjai, Letkol Inf Maskun Nafik.(Zakaria Ridwan)

Tidak ada komentar :

Posting Komentar

About

Distributed By My Blogger Themes | Designed By Seo Blogger Templates